Powered by Blogger.

Gempa berkekuatan 6,2 SR guncang Aceh

Wednesday, July 3, 2013
Gempa berkekuatan 6,2 SR yang menggucang Aceh Selasa (2/7/2013) sekitar pukul 14.40, Aceh Tengah menjadi daerah terparah akibat gempa. Berdasarkan informasi gempa dirasakan warga Banda
Aceh, Sigli, Bireuen, dan Aceh Utara. Warga  berhamburan ke luar rumah untuk menyelamatkan diri.

Informasi yag tertera di situs resmi BMKG, gempa berpusat di 35 km Barat Daya Kabupaten Bener Meriah, Nangroe Aceh Darussalam (NAD), 43 km tenggara Kabupaten Bireuen, 50 km barat laut Kabupaten Aceh Tengah. Kedalaman gempa mencapai 10 km dan tidak berpotensi tsunami.

Menurut data sementara Badan Nasional Penanggulangan Bencana, akibat gempa  22 orang meninggal, sedikitnya 210 orang terluka  juga mengakibatkan ribuan bangunan rusak, padamnya listrik di Kabupaten Bener Meriah, gangguan komunikasi telepon seluler, dan internet.

No comments:

Post a Comment